RajaKomen

Kini Hidup Sehat Semakin Mudah Dengan Kimia Farma Mobile, Aplikasi Telemedicine Paling Praktis Saat ini

14 Mar 2022  |  525x | Ditulis oleh : Admin
Kimia Farma Mobile

Di masa pandemi seperti sekarang ketahanan tubuh menjadi sangat penting agar selalu sehat. Banyak cara yang bisa kita lakukan seperti rajin berolahraga, makan dan istirahat yang cukup. Jika terjadi gejala segera lakukan pengobatan sebelum terjadi gejala berat yang tentunya tidak kita inginkan. Karena virus corona akan menular kepada mereka yang mempunyai kondisi tubuh yang kurang sehat atau lemah.

Tentunya kita tidak ingin bukan, jika virus corona sampai menjangkit ke tubuh kita. Untuk itu setiap ada gejala penyakit ringan memang sebaiknya harus segera diobati. Namun saat ini masih banyak orang yang kebingungan mencari informasi tentang kesehatan terutama tentang obat-obatan. Karen pandemi semua ruang gerak pastinya akan terbatas, dan yang kita perlukan adalah akses internet untuk mencari semua informasi tentang kesehatan.

Untuk mempermudah anda memperoleh informasi dan mendapatkan obat-obatan yang diperlukan kini sudah ada Kimia Farma Mobile yang akan sangat mengerti kebutuhan medis anda. Dengan adanya kimia farma mobile tentu hidup sehat akan lebih mudah anda dapatkan karena bisa mencari info kesehatan maupun membeli obat-obatan di mana saja dan kapan saja melalui hp android anda.

Kimia farma sudah sejak lama memang selalu konsisten untuk memberikan obat-obatan terbaik untuk menjadikan Indonesia menjadi lebih sehat. Apalagi dengan adanya kimia farma mobile ini tentunya akan mempermudah mendapatkan pelayanan kesehatan maupun obat-obatan yang bisa diakses dengan mudah.

Hadirnya kimia farma mobile ini memang sangat pas berada di era seperti sekarang, karena sudah bisa mengakses hampir semua layanan kesehatan. Contohnya saja seperti berbagai macam produk farmasi, perawatan kesehatan dan bahkan untuk kecantikan. Kimia farma mobil juga akan sangat berguna bagi mereka yang tidak memperhatikan kesehatan karena kesibukannya. Bahkan untuk membeli obat untuk penyembuhan penyakit pada dirinya sendiri pun selalu tidak sempat.

Tentunya ini akan sangat berbahaya jika penyakit yang dideritanya adalah penyakit menular yang tidak hanya membahayakan dirinya sendiri tetapi juga orang-orang disekitarnya.  Di masa pandemic seperti sekarang ini memang kita diwajibkan untuk selalu menjaga kondisi tubuh kita untuk tetap sehat dan bugar. Jika sudah sakit dan tidak ditangani dengan cepat maka virus corona bisa saja menghampiri karena daya tahan tubuh anda sedang lemah.

Kimia Farma Mobile memang sudah menjadi Aplikasi Telemedicine paling praktis yang ada saat ini, aplikasi ini juga pastinya akan disukai banyak masyarakat, karena di era sekarang  ini kebanyakan orang selalu menginginkan kemudahan dalam segala hal termasuk pelayanan kesehatan.

Telemedicine sendiri sebenarnya adalah sebuah layanan medis online yang memungkinkan dokter atau tenaga medis memberikan pelayanan kesehatan dari jarak jauh. Telemedicine merupakan istilah yang diciptakan pada 1970-an, yang secara harfiah berarti penyembuhan dari jauh, dengan menggunakan teknologi informasi untuk menjangkau pasien. Menyadari bahwa tidak ada satu definisi pasti dari telemedicine, sebuah studi tahun 2007 menemukan 104 definisi.

WHO pun menyimpulkan definisi telemedicine adalah: "Pemberian pelayanan perawatan kesehatan, di mana jarak merupakan faktor kritis, oleh semua profesional perawatan kesehatan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi untuk pertukaran informasi yang valid untuk diagnosis, pengobatan dan pencegahan penyakit dan cedera, penelitian dan evaluasi, dan untuk pendidikan berkelanjutan penyedia layanan kesehatan, semua demi memajukan kesehatan individu dan komunitas mereka." Layanan ini diberikan oleh profesional kesehatan pada umumnya, termasuk perawat, apoteker, dan lain-lain.

Baca Juga: